Pengabdian Masyarakat Bersama Universitas Mercu Buana (UMB) dan Universitas Sains Malaysia (USM)

Joint Community Service Between Universitas Mercu Buana (UMB) with Universiti Sains Malaysia (USM)

Mewujudkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul membutuhkan proses yang berkesinambungan dan berkelanjutan. Proses tersebut merupakan kolaborasi dari seluruh pemangku kepentingan (stakeholder) untuk mewujudkan tujuan yang sama, yaitu Indonesia maju. Universitas Mercu Buana yang merupakan perguruan tinggi swasta trakreditasi A melaksanakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang merupakan bagian dari Tri Dharma PT yang selaras dengan program pemerintah untuk mewujudkan SDM unggul tersebut pada tanggal 22 Agustus 2019 s.d 25 Agustus 2019.

Adapun untuk memperkuat kerjasama dan bertukar pengalaman antar negara, Universitas Mercu Buana menggandeng Universitas Sains Malaysia melakukan sosialisasi dan transfer pengetahuan (knowledge transfer) kepada masyarakat. PKM perdana pada tanggal 22 Agustus 2019 di wilayah Kelurahan Kembangan Utara, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat dengan tema “Peningkatan Produktivitas Ibu-Ibu Rumah Tangga melalui Penggunaan E-Commerce yang Efektif (Enhance Productivity of Housemaker by E-Commerce) yang disampaikan oleh Dosen Mercu Buana Bapak Lucky Nugroho, SE, MM, MAk, MCM dan juga oleh Assoc.Prof. Dr. Anees Janee Ali dari Universitas Sains Malaysia.

Tujuan dari sosialisasi tersebut adalah merubah perilaku dari Ibu-Ibu Rumah tangga yang menggunakan Media Sosial (Medsos) hanya untuk hiburan dan menghabiskan waktu percuma menjadi medsos yang bertujuan produktif dalam rangka menyalurkan keahlian dan hobbinya seperti memasak dan membuat kerajinan rumah tangga yang dapat dijual sehingga memberikan pendapatan tambahan dalam rangka meningkatkan kesejahteraan keluarga. Tentunya PPM ini tidak akan sukses tanpa dukungan dari Kelurahan setempat yang di wakili oleh Sekretaris Kelurahan Bapak Dwi Cahyono dan seluruh jajaran beserta tim ibu-ibu PKK yang sangat antusias mengikuti acara PPM tersebut.

Universitas Mercu Buana yang diwakili oleh Ibu Nurul Hidayah., SE., Ak.,MSi dan Ibu Dr. Rien Agustin menyampaikan bahwa Universitas Mercu Buana memiliki komitmen yang kuat terhadap pemberdayaan masyarakat dalam rangka mencetak SDM unggul untuk Indonesia maju melalui kegiatan-kegiatan PPM, penelitian dan pengajaran